Tak Disangka Benda Ini Bisa Menyebabkan Munculnya Jerawat

Berbicara tentang jerawat memang tidak ada habisnya. Jerawat bisa membuat Anda tidak percaya diri dan juga jerawat bisa disebabkan oleh hal apapun, termasuk diet, genetika, gaya hidup dan hormon. Tapi apakah anda pernah menyangka bahwa hal-hal kecil seperti benda yang kita gunakan sehari-hari bisa menjadi penyebab wajah berjerawat?

Tak Disangka Benda Ini Bisa Menyebabkan Munculnya Jerawat

Berikut ini adalah benda-benda yang mungkin tidak kita sangka bisa menjadi penyebab munculnya jerawat di wajah anda.

Handuk Wajah 

Kita semua sudah tahu tapi mudah untuk melupakan hal-hal seperti kain atau handuk yang sering kita pakai untuk mengeringkan wajah, yang bisa menjadi tempat bagi jamur dan bakteri. Handuk yang kita pakai untuk mengeringkan wajah seharusnya hanya digunakan sekali, lalu langsung dicuci.

Aksesoris Kacamata dan Gadget

Kacamata dan hp yang kita pakai bisa menempel dengan kotoran, minyak, keringat dan bakteri dari wajah kita. Selain itu, tangan yang kita gunakan untuk menyentuh benda-benda tersebut juga tertempel banyak bakteri dan bisa juga menempel di wajah. Jika Anda ingin mengurangi masalah jerawat, penting untuk membersihkan barang atau aksesoris yang kita pakai secara teratur dengan mengelap.

Pasta Gigi 

Jerawat yang ada di sekitar mulut bisa jadi karena pasta gigi. Menyikat gigi sesudah mencuci wajah bisa memunculkan jerawat. Anda harus selalu menyikat gigi sebelum mencuci wajah. Penyebabnya bukan hanya dari bahan tertentu yang terkandung dalam pasta gigi, tapi bakteri dari mulut yang keluar ketika menggosok gigi bisa mempengaruhi kulit juga. bahan-bahan penyebab yang bisa menyebabkan jerawat adalah baking soda, hidrogen peroksida, fluoride, sodium lauryl sulfate, dan alkohol. Selain menyebabkan jerawat, kulit juga bisa iritasi dan kering. Dan satu lagi jangan pernah memakai pasta gigi untuk mengobati luka luar pada kulit anda. Karena, pasta gigi bisa dengan mudah mengiritasi kulit, bahkan juga bisa menyebabkan kemerahan yang lebih parah dan pengelupasan pada bagian kulit.


Produk Perawatan Rambut 

Bahan yang membuat shampo anda berbusa, seperti sodium laureth sulfate dan sodium lauryl sulfate, bisa meninggalkan sisa pada kulit yang membuat bakteri bisa berkembang biak dan bahan minyak di conditioner bisa menyumbat pori-pori kulit. Jadi lebih baik yang bisa anda lakukan adalah selalu mencuci wajah sesudah keramas membersihkan rambut anda. Produk styling rambut juga bisa menyebabkan jerawat di sepanjang garis rambut dan di wajah. Rata-rata wanita tidak memperhatikan produk perawatan rambut yang dipakai, rambut bergesekan dengan wajah sepanjang hari dan jika anda tidak membersihkannya sebelum tidur, hal tersebut juga bisa terjadi pada wajah saat tidur. Dan jangan kaget, jika esok pagi ketika bangun tidur anda menemukan jerawat di wajah.


Sarung Bantal

Minyak alami tubuh kita ditambah produk yang kita pakai di malam hari bisa menempel di sarung bantal. Jadi rambut dan kulit yang bersih menjadi hal yang sama pentingnya. Ingat sebelum anda ingin tidur malam hari, anda harus membersihkan dulu rambut dan juga wajah. Hal tersebut mungkin bisa menjadi solusi dari masalah kulit anda. Dan sebaiknya anda mengganti sarung bantal setidaknya sekali seminggu, dan anda juga bisa membalikkan sarung bantal pada sisi bagian yang masih bersih untuk anda gunakan ketika tidur.

0 Response to "Tak Disangka Benda Ini Bisa Menyebabkan Munculnya Jerawat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel