Tips Menghilangkan Kantung Mata

Terkadang kantung mata bisa muncul secara tidak kita sadari karena aktifitas yg bisa membuat kalian lupa akan kesehatan diri sendiri. Seperti, telat tidur malam atau begadang, sehingga faktor seperti ini gak cuma membuat kalian lemah dan lelah esok harinya. bisa jadi, tidak hanya muka kamu kelihatan pucat, kantung mata kalian juga makin melebar.

Tips Menghilangkan Kantung Mata
Tips Menghilangkan Kantung Mata

Hal seperti inilah yg sering ditakutkan oleh sebagian besar wanita. lantaran lingkar mata bisa membuat pemiliknya kurang pede. Namun, penyebab terjadinya kantung mata tidak cuma saat kalian telat tidur saja.
Inilah beberapa penyebab yg bisa menimbulkan kantung mata yg makin luas di lokasi area mata kalian.

1. Paparan Cahaya Matahari 
2. Badan Tidak Terhidrasi Dengan Baik 
3. Terlalu Berlebihan Memakai Make-up 
4. Diet Yg Tidak Seimbang 
5. Penuaan

Nah sudah tahu kan penyebab munculnya kantung mata, tapi jika diperhatikan ada beberapa jenis kantung mata dengan penyebab yg berbeda pula.
Berikut penjelasan beberapa jenis kantung mata beserta penyebabnya.

Kantung Mata Berwarna Merah Keunguan
Penyebab: bisa dikarenakan dari segi umur dan genetis. Kantung mata akan menunjukkan pembuluh darah lantaran kulit yg tidak tebal seiring bertambahnya usia.
Solusi: kalau kantung mata muncul seiring umur bertambah, coba pakai produk-produk krim mata berbasis retinol. kalau hal ini tak bekerja, maka kalian harus segera berkonsultasi dengan dokter.


Kantung Mata Berwarna Coklat Kehitaman 
Penyebab: genetis dan cahaya matahari bisa menyebabkan munculnya kantung mata jenis ini. walau semuanya jenis kulit rentan bagi lingkar mata lantaran kelebihan pigmen, kebanyakan kantung mata tipe ini terdapat pada mereka yg kulitnya sawo matang atau gelap.
Solusi: sebenarnya yg inilah jenis kantung mata yg paling susah diobati. seandainya kalian sering di rumah, coba produk-produk yg mengandung retinoid dan beraneka antioksidan seperti vitamin C, tanaman seperti arbutin dan kedelai, dan usahakan jangan terlalu sering terkena cahaya matahari. kalau cara ini tak berhasil, itu artinya kalian memerlukan perawatan lebih dari ini dari dermatologis agar bisa mengecilkan kantung mata kalian.


Kantung Mata Kebiruan 
Penyebab: kantung mata jenis yg ini penyebab utamanya disebabkan oleh pola hidup. Kantung mata ini timbul dikala kalian kuran tidur, alergi dan bisa jadi lantaran stress. Kantung mata ini diakibatkan manifestasi nyata dari lambatnya peredaran mikro yg menyebabkan darah kurang oksigen maka kantung mata merah beralih menjadi biru.
Solusi: berita baiknya, kantung mata ini hanya bersifat sementara. dengan mengatur pola hidup teratur maka kantung mata ini akan lenyap. kalian juga bisa mengompres mata kalian menggunakan mentimun atau kantong teh bekas untuk menguranginya.

Inilah Tips Menghilangkan Kantung Mata

1. Tidur Yg Teratur Untuk Mencegah Timbunya Kantung Mata 
2. Kompres Mata Dengan Menggunakan Es Batu 
3. Tempelkan Mentimun Pada Bagian Mata Kalian
4. Kentang juga bisa digunakan untuk mengompres mata seperti halnya mentimun


Nah itu dia Tips Menghilangkan Kantung Mata yg terdapat di sekitar mata kalian, hilangkan kantung supaya kalian bisa kembali percaya diri.

0 Response to "Tips Menghilangkan Kantung Mata"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel